Kamis, 25 Maret 2010

Kak Suparno


KakSuparno ( Kak Enno )
Dialah sang pria yang punya andil dalam kepramukaan, Beliau yang merencanakan, mengusulkan, tiem pembuat lambang Ambalan NSSB. Kak Enno panggilan akrabnya sejak awal masuk di SMK N 1 Salam telah menunjukan dedikasi dan dukungan terhadap semua kegiatan yang ada. Terkusus untuk Kepramukaan sampai tulisan ini diterbitkan masih mendukung Kepramukaan di SMK N 1 salam tempat beliau dulu bernaung. Memang saat ini pekerjaan sebagai seorang Supervisor menyita banyak waktu jadi kurang sempat untuk berkegiatan lagi. Semoga kelak dapat bersama-sama lagi berkegiatan bareng ditengah kesibukan yang menyita banyak waktu. Kami generasi penerus hanya bisa berbangga hati sebab pernah mempunyai seorang senior yang telah sukses dan juga masih peduli. Dengan kekocakan beliau selalu menghibur kami, dengan watak keras dia pertebal mental kami untuk menjadi seorang insan kepramukaan yang tangguh, siap disegala medan, dan tahan banting. Terima kasih kak semoga jasamu akan selalu teringat dari generasi ke generasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar